top of page

Introducing FrontlineXpert Suite: Solusi Augmented Reality Untuk Pekerja Lapangan


teamviewer frontline augmented reality

FrontlineXpert Suite merupakan solusi yang dapat menjawab tantangan industri yang memiliki banyak pekerja lapangan seperti mining (pertambangan), oil and gas, EPC (Engineering Procurement and Construction), logistik hingga manufaktur. Lingkungan kerja di industri konstruksi, pertambangan, dan oil and gas seringkali merupakan lingkungan yang sulit untuk mendapatkan informasi yang lengkap dan akurat. Hal ini disebabkan oleh sejumlah faktor, termasuk kondisi fisik di lapangan yang seringkali sangat ekstrem dan jauh dari pusat informasi. Para pekerja konstruksi baik itu konstruksi gedung maupun konstruksi pertambangan, seringkali harus bekerja di bawah tanah atau di lokasi terpencil yang sulit diakses, sehingga mengakses informasi menjadi tantangan tersendiri. Pekerja harus merasa aman saat mengakses informasi ketika berada di tempat kerja yang berbahaya. Keadaan ini membuat pekerja kesulitan saat memegang peralatan sekaligus dengan alat komunikasi dengan kedua tangannya. Permasalahan ini juga terjadi kepada pekerja atau teknisi yang bekerja di pabrik manufaktur karena dikelilingi berbagai mesin dan alat-alat pabrik.


Bagaimana FrontlineXpert Suite menjawab tantangan tersebut?


Solusi FrontlineXpert Suite bermaksud mentransformasikan tugas seorang frontline workers (pekerja lapangan atau teknisi) dengan AR solutions. Augmented reality memperlihatkan informasi secara digital seperti menampilkan informasi barang yang akan dipacking atau menunjukan Instruksi visual step-by-step kepada frontline worker. Sedangkan artificial intelligence dapat digunakan untuk menciptakan kemampuan pengenalan gambar dan objek, serta menganalisis proses dan hasil.


FrontlineXpert Suite dapat di-install pada smart glasses maupun device lain seperti handphone, tablet dan headset. RealWear adalah contoh headset hands-free. RealWear memiliki kelebihan yang sangat signifikan karena merupakan Hands-Free Headset yang dapat dioperasikan dengan Voice Command (diperintah dengan suara), sehingga tidak perlu dipegang seperti handphone dan tablet. FrontlineXpert Suite memiliki empat jenis solusi sesuai fungsinya yaitu xPick, xMake, xInspect dan xAssist.


Contoh Penggunaan FrontlineXpert Suite pada berbagai pekerjaan:


1. Logistics & Warehousing


Solusi FrontlineXpert Suite xPick pada pergudangan atau logistik dapat melihat nomor lorong yang benar, rak, dan tempat untuk mengambil barang serta tempat untuk meletakkannya. Karyawan kemudian menerima notifikasi audio dan visual instan jika mereka memilih barang yang benar.



2. Assembly & Production


Teknologi remote works dengan Augmented Reality FrontlineXpert Suite xMake dan Assisted Reality RealWear dapat digunakan pada berbagai divisi di industri manufaktur seperti perakitan atau produksi, operasi mesin, repair and maintenance, quality assurance atau final product testing, hingga mentraining pekerja baru. Teknologi ini dapat menampilkan petunjuk langkah demi langkah dengan visual augmented reality, dapat diintegrasikan dengan sensor IoT (Internet of Things), hingga dapat merekam foto, video, atau speech-to-text untuk mendokumentasikan setiap langkah dan membuat laporan.



3. Inspection & Maintenance


FrontlineXpert Suite xInspect menunjukan Instruksi visual step-by-step kepada frontline worker sehingga para pekerja lapangan dapat otomatis mendokumentasikan dan mengkonfirmasi setiap tugas secara digital melalui assisted reality RealWear seperti solutions for inspection, scheduled service, dan predictive maintenance. Teknologi ini bahkan dapat diintegrasikan dengan sensor pada alat berat di industri mining, oil and gas, manufacture and construction.



4. Remote Assistance


Fitur remote assistance xAssist memungkinkan pekerja lapangan dapat berkomunikasi ataupun berkonsultasi dengan staf ahli yang berada di lokasi berbeda. Kelebihan fitur remote assistance dari FrontlineXpert Suite adalah live pointer, on-screen annotations, danger sign recognition, and whiteboard.



3 Manfaat Utama Solusi FrontlineXpert Suite dari Netmarks Indonesia:


1. Operasional yang lebih Efisien


Manfaat dari penggunaan FrontlineXpert Suite baik dengan smart glasses maupun RealWear adalah meningkatkan kecepatan bekerja, meningkatkan akurasi atau mengurangi kesalahan dengan bantuan Augmented Reality dan Artificial Intelligence.


2. Menghemat Biaya


Penggunaan FrontlineXpert Suite sebagai solusi remote support dapat mengurangi biaya perjalanan karena staff ahli atau pun karyawan lain tidak perlu mendatangi lokasi pekerja lain untuk menyelesaikan masalah. Para staff yang berada di kantor dapat melihat apa yang dilihat oleh pekerja lapangan secara real-time lalu dapat membantu pekerja di lapangan menyelesaikan masalah dengan seluruh resources yang ada di kantor atau headquarter. Dengan meminimalkan down time alat berat dan mengurangi biaya yang terkait dengan perjalanan tenaga ahli, FrontlineXpert Suite memberi laba atas investasi yang cepat sekaligus menutup kesenjangan pengetahuan dalam tim Anda.


3. Meningkatkan Keamanan Bekerja


Keamanan pekerja meningkat, karena kedua tangannya dapat fokus pada peralatan bekerja dan keamanan dirinya dengan tidak memegang alat komunikasi ataupun hardcopy dokumen.


Jika perusahaan ingin mengimplementasikan FrontlineXpert Suite pada operasional sehari-hari, silahkan menghubungi Netmarks Indonesia untuk demo maupun konsultasi melalui form contact us di website ini atau email ke marketing@netmarks.co.id


sources:


bottom of page